Minggu, 31 Juli 2011

Keutamaan Shalat Tarawih dari Hari Pertama Puasa Hingga Hari yang Terakhir

Diposting oleh Pipit di 09.52 0 komentar
Diriwayatkan dari Ali Bin Abi Thalib ra bahwasanya berkata ia : Nabi Muhammad SAW pernah ditanya tentang kelebihan Shalat Tarawih di Bulan Ramadhan, maka beliaw bersabda :



KEUTAMAAN

Malam 1

SEORANG MUKMIN AKAN DIKELUARKAN DARI DOSANYA SEPERTI IA DILAHIRKAN DARI PERUT IBUNYA


Malam 2

DIAMPUNKAN BAGINYA DAN BAGI KEDUA IBU BAPAKNYA JIKA KEDUNYA ITU BERIMAN


Malam 3

BERSERULAH SEORANG MALAIKAT DARI BAWAH ; ARASY:MULAILAH OLEHMU DENGAN BERAMAL, ALLAH SWT TELAH MENGAMPUNKAN APA-APA YANG TERDAHULU DARIPADA DOSAMU


Kamis, 28 Juli 2011

Jengjeng Membaca Ulang

Diposting oleh Pipit di 09.15 0 komentar
Jengjeng tersadar bahwa hingga sejauh ini ia masih belum memahami kemana arah membuat jejak, yang ia tahu ia punya tujuan dan berjalan mengikuti petunjuk dalam diri tanpa pernah membiarkan orang lain mengetahui dengan pasti. Jengjeng hanya melempar senyum dalam ketika orang bertanya "Kemana arahmu?", "Apa yang kau cari".

Jawaban-jawaban dalam yang terdapat di jantung Jengjeng sungguh tak bisa kata-kata merangkainya, ia tidak sederhana. Jengjeng memilih tidak menjawab dan membiarkan yang bertanya mengikuti punggungnya hingga nantinya mereka tahu, tanpa perlu penjelasan.

Kemudian Aku

Diposting oleh Pipit di 07.44 0 komentar
Jika kata-kata bisa menjelaskan semua yang terjadi di setiap masa, bagaimana bisa menghentikannya...

Ada kalanya anda menyelam, berharap menemukan hal lain dari batasan yang disediakan.



Ada kalanya anda terbang, menghirup partikel di cakrawala sekalipun anda tahu ia masih bernama udara.




Ada kalanya anda berlari, rindu buliran keluar dari penjuru tubuh, menetes, menghangatkan segera.


 

@aku_pipit Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea